PANDUAN PENYUSUN SKRIPSI PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA STTI SONY SUGEMA

Dengan mengerjakan skripsi dan Tugas Akhir ini diharapkan mahasiswa Program Studi Teknik Informatika dan Manajemen Informatika memiliki kemampuan untuk menganalisis, merangkum dan menerapkan atau mengaplikasikan semua pengalaman pendidikan yang pernah mereka pelajari untuk memecahkan masalah dalam bidang ilmu komputer yang meliputi keahlian atau bidang studi tertentu secara sistematis, logis, kritis, kreatif dan berbobot, berdasarkan data atau informasi yang akurat dan didukung analisis yang tepat dan menuangkannya dalam bentuk penulisan karya ilmiah. Mengerjakan dan menyelesaikan Skripsi dan Tugas Akhir merupakan salah satu syarat wajib untuk menyelesaikan studi dalam Program Studi Teknik Informatika dan Manajemen Informatika yang mempunyai tujuan agar mahasiswa : 1. Mampu membentuk sikap mental ilmiah. 2. Mampu mengidentifikasi dan merumuskan masalah penelitian yang berdasarkan rasional tertentu yang dinilai penting dan bermanfaat ditinjau dari beberapa segi.Mampu melaksanakan penelitian mulai dari penyusunan rancangan penelitian, pelaksanaan penelitian, sampai pelaporan hasil penelitian dalam bentuk naskah Skripsi dan Tugas Akhir. 4. Mampu melakukan kajian baik secara kuantitatif dan kualitatif dan menarik kesimpulan yang jelas serta mampu merekomendasikan hasil penelitiannya kepada pihak-pihak yang berkepentingan. 5. Mampu mempresentasikan dan mempertahankan hasil Skripsi dan Tugas Akhir di dalam forum sidang yudisium di hadapan tim dosen penguji.

Wakil Ketua 1 Bid Akademik
Abdul Halim, S.Kom., M.Kom